Wali Kota Salatiga Klarifikasi Isu KTA Ganda: “Saya Bukan Lagi Kader PSI”

Header Menu


Wali Kota Salatiga Klarifikasi Isu KTA Ganda: “Saya Bukan Lagi Kader PSI”

Jumat, 11 April 2025


Salatiga,
IndonesiaMAJUonline-Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan, memberikan klarifikasi terkait isu keanggotaan ganda partai politik (KTA dobel) yang mencuat dalam kunjungan safari politik Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, di Rumah Dinas Wali Kota Salatiga, Kamis (10/4).


Isu tersebut sempat disinggung secara langsung oleh Kaesang dalam pertemuan terbatas yang turut dihadiri sejumlah pengurus PSI. Ketua DPD PSI Salatiga, Roy Sudiarto, membenarkan bahwa dalam pertemuan itu, Mas Ketum PSI menyoroti pentingnya etika politik, terutama soal keanggotaan ganda.


“Idealnya satu KTA, tapi silakan media menerjemahkan sendiri. Fokus kami saat ini adalah kongres dan evaluasi 100 hari kerja Pak Wali,” ujar Roy kepada awak media.


Menanggapi hal itu, Wali Kota Robby Hernawan menyampaikan pernyataan tegas bahwa dirinya bukan lagi kader PSI sejak masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) lalu.


“Perlu saya luruskan keterangan Ketua DPC PSI Salatiga. Sejak Pilkada, saya sudah menanggalkan keanggotaan saya di PSI. Saya bukan kader PSI lagi, karena memang ada ketidaksesuaian langkah politik dengan Ketua DPC saat itu, Roy Sudiarto,” ujar Robby, Sabtu (12/4/2025).


Robby juga menegaskan bahwa saat ini ia hanya memiliki satu keanggotaan partai politik.
“Saya hanya ber-KTA tunggal Gerindra,” tegasnya.


Pernyataan tersebut sekaligus meredam spekulasi publik terkait dugaan keanggotaan ganda yang sebelumnya dinilai dapat memengaruhi integritas seorang kepala daerah dalam menjalankan tugas pemerintahan.(R1